Contoh Model Kursi Teras untuk Bagian Outdoor Rumah

model kursi teras
model kursi teras

Contoh Model Kursi Teras untuk Bagian Outdoor Rumah – Teras menjadi salah satu bagian penting dan hampir dimiliki oleh setiap rumah. Keberadaannya tidak selalu digunakan sebagai penambah tampilan estetika saja, tetapi juga terkadang digunakan untuk menerima tamu. Terutama bagi konsep hunian minimalis yang cenderung memiliki ruangan dengan ukuran sempit.

Dengan kondisi ini tentu saja membuat ruang tamu di teras bisa sangat efektif, di mana anda hanya perlu menambahkan beberapa kursi dan meja minimalis saja. Namun terkadang, keberadaan teras ini juga biasa digunakan sebagai ruangan bersantai atau untuk duduk-duduk di sore hari. Sehingga tidak ada salahnya Anda mendesign teras dengan meja dan kursi yang tepat sesuai kebutuhan.

Contents

READ  Cari Tahu Model Butik Baju Pesta Muslimah Murah dan Bervariasi 2021

Seperti Inilah Model Kursi Teras

model kursi teras

Konsep Klasik dengan Model Kursi Goyang

Model kursi teras yang pertama adalah kursi goyang yang cocok untuk pilihan Anda bersantai sembari merasakan udara sejuk di luar ruangan. Anda bisa sejenak mengistirahatkan tubuh yang lelah, suasana nyaman tiduran di kursi goyang tersebut.

Kursi Teras Kayu Sederhana

Bahan kursi yang terbuat dari kayu sampai saat ini masih begitu populer dan banyak diminati. Anda bisa menggunakan kursi yang sederhana ini untuk duduk-duduk bersama keluarga maupun untuk menerima tamu. Pengaplikasiannya sangat cocok untuk rumah dengan konsep yang banyak menampilkan ornamen kayu.

Model Kursi Teras Dari Rotan

Model kursi selanjutnya terbuat dari bahan rotan yang menampilkan kesan unik dan juga antik. Apalagi bila hunian anda memiliki konsep tradisional, tentu akan sangat cocok untuk menempatkan model kursi teras ini di bagian teras rumah. Anda bisa menempatkan 1 kursi rotan dengan ukuran persegi panjang atau beberapa kursi kecil ditambah 1 buah meja.

READ  Panduan FRAG Pro Sshooter untuk Menang

Kursi Teras yang Berwarna Cerah

Dalam memilih kursi teras selanjutnya Anda juga bisa mempertimbangkan warna-warna cerah. Misalnya saja dengan mengkombinasikan dua buah kursi yang punya warna berbeda yang kontras, namun tetap terlihat selaras dengan konsep rumah anda.

Model Kursi Lipat Yang Minimalis

Model kursi selanjutnya adalah model lipat minimalis, bagi Anda yang tidak ingin menempatkan kursi permanen di teras. Karena kursi model ini bisa dengan mudah dilipat dan dipindah-pindahkan, sehingga tidak akan mengganggu jalan atau akses masuk ke dalam rumah. Model kursi ini sangat cocok digunakan untuk teras yang cenderung sempit.

Model Kursi Gantung untuk Teras

Ada juga model kursi gantung yang anda bisa anda letakkan di bagian teras rumah. Penggunaan kursi ini tentu saja sangat cocok untuk Anda yang ingin bersantai, sekaligus menikmati udara sejuk di luar ruang. Selain itu tampilan dari kursi ini juga cenderung unik dan berwarna-warni sehingga bisa menambah nilai estetik hunian anda. Anda bisa meletakkan satu atau dua buah kursi gantung, lalu letakkan di bagian pinggiran teras.

READ  Penting Cari Tahu Apa Itu Power Point

Kursi Teras Berwarna Hijau

Bagi Anda yang memiliki teras dengan taman di sampingnya, sangat tepat untuk menempatkan kursi yang berwarna hijau. Warna seperti ini akan menampilkan kesan sejuk dan berbaur dengan tanaman yang ada di sekitarnya. Contohnya saja seperti sofa yang berwarna hijau atau kursi kayu yang juga memiliki corak corak berwarna hijau. Perhatikan juga artikel menarik tentang sewa rumah jakarta selatan ini ya.

Anda bisa memilih model kursi mana yang ingin diletakkan di bagian teras rumah. Tak perlu bingung di mana mencari toko yang menjual model model kursi tersebut. Berbagai model kursi teras kayu di atas bisa anda dapatkan di Arizal Salim Jaya Furniture.